Sabtu, 20 April 2013

Tentang keseharian

Posted by erna victor On 15.52 6 comments

Menulis di blog sudah menjadi sebuah rutinitas saya, walaupun nulisnya pun tidak setiap hari saya upload.  Kebanyakan tulisan nya memang dari pengalaman pribadi tetapi tak jarang juga pengalaman teman atau sesama blogger.
Seperti kali ini saya ingin sekali menulis tentang apa yang saya alami. tidak begitu lucu juga tidak asyik tetapi pingen saja saya membagi hal ini untuk teman-teman yang sudah mampir ke blog saya.

Saya menulis disaat saya sedang ada free time di kantor atau pun dirumah. Sore ini saya posisi berada di kantor dengan  pekerjaan yang seputar mahasiswa. Sebagai akademisi saya yang setiap hari berkutat dengan perkuliahan dan urusan kemahasiswaan, kadang-kadang timbul rasa jenuh terhadap rutinitas, tetapi untuk menghilangkan kejenuhan saya selalu berupaya untuk melakukan hal positif seperti menulis di blog atau ngobrol dengan mahasiswa, dan topik yang saya obrolin pun  bermacam-macam,  tentang daerahnya jika dia berasal dari luar kota atau luar pulau.  

Ada beberapa mahasiswa yang sempat singgah juga di hati saya. dari kelas reguler sampai eksekutif. dari tahun ke tahun selalu ada yang sempat mencubit rassa hati saya, tetapi saya tidak memperdulikan rasa itu. Sikap saya tetap profesional, jika ada hubungan takutnya saya di bilang ada permainan dengan mahasiswa dan pasti ada penilaian yang tidak objektif terhadap saya. 
Rasa pribadi yang tidak terlampiaskan,  tapi tak apalah yang penting saya tetap bekerja untuk menghidupi keluarga saya.   Rasa yang tidak terlampiaskan itu saya anggap hiburan untuk menyenangkan diri dan semangat bekerja... 

Di tahun ini ada seorang mahasiswa berasal dari  batak, saya suka sama dia, dia baik, pintar dan punya performa seperti yang saya idolakan. gendut, botak dan gagah, usianya belum terbilang tua, dia masih berusia 34 an tapi masih lajang juga. Nggak kerasa hampir dua tahun dia berada dalam benak saya, tetapi ketika dia juga mengutarakan hatinya, dia hampir lulus. yaaaaaaaaahhhhhhhhhhhh.......   
Sebetulnya tak apa ya, tapi jika hubungan berlanjut harus ada salah satu yang mengorbankan diri untuk mengikuti salah satu di antara kami. malah jadi masalah    kalau kita tidak saling mengalah.



heheheh to be continue



6 komentar:

Ihiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiir jatuh cintrooooooooooong muehehehe

merasa cinta aja..
kalo jatuh ntar sakit hahahaahahah

loh nanggung ceritanya. Jadi soal folbek di tuiter ya?

heeheheheeh nanggung gimana? ntar di tambah biar nggak nanggung :)

Posting Komentar

monggo di pun koreksi